Institut Teknologi Sepuluh Nopember

TEKNIK FISIKA

Senin, 29 Desember 2014

Danau Ronggojalu

Probolinggo terkenal akan wisata Gunung Bromonya, tapi di Desa Tegalsiwalan Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur ini terdapat sebuah danau yang bernama Danau Ronggojalu. Letak Danau Ronggo Jalu ini dekat dengan pusat kota, jadi mudah saja anda mengaksesnya menggunakan angkutan umum.


Seperti tempat wisata lain, Danau Ronggojalu ini memilikisebuah legenda. Konon Ronggo jalu merupakan nama dari pasangan suami dan istri yang menemukan danau ini. Mereka mencukupi kebutuhan hidupnya dari danau ini. Mereka juga yang menjaga danau ini agar tetap jernih airnya dan kawasan sekitar tetap bersih. Sampai akhir hayat, mereka menghabiskan waktu hidupnya di danau ini. Itulah sebabnya masyarakat meyakini bahwa danau ini memiliki khasiat khusus.

Airnya yang jernih dan udaranya yang sejuk membuat ingin berenang. Danau ini aman untuk berenang selama masih dalam pengawasan. Panorama sekitar danau juga tidak kalah menarik. Mata anda akan dimanjakan dengan pepohonan yang rimbun dan hijau.

Fasilitas yang memadai untuk wisata keluarga membuat danau ini ramai dikunjungi. Ada kolam untuk anak-anak dan persewaan pelampung. dipinggiran danau terdapat beberapa pendopo untuk anda beristirahat. Jangan khawatir jika anda dan keluarga kelaparan, anda tidak perlu repot-repot membawa bekal karena di sekitar area danau ini banyak penjual makanan.

Selain memiliki fungsi wisata alam, danau ini juga berfungsi sebagai sumber irigasi untuk sawah di sekitar danau. Danau ini juga dapat berfungsi sebagai sumber pasokan air bersih untuk masyarakat Probolinggo. Danau ini memiliki kapasitas air sekitar 3000 liter per hari. Hal itu dimanfaatkan masyarakat sekitar untuk air minum juga. Sebanyak 200 liter per hari dimanfaatkan untuk keperluan industri Probolinggo.


0 komentar:

Posting Komentar